Kapolres Sumenep dan Jajaran Silaturahmi ke Ketua FKUB Kabupaten Sumenep

    Kapolres Sumenep dan Jajaran Silaturahmi ke Ketua FKUB Kabupaten Sumenep

    SUMENEP - Kapolres Sumenep, AKBP Henri Noveri Santoso., S.H., S.I.K., M.M., didampingi Pejabat Utama (PJU) Polres Sumenep, hari ini Selasa (23/7/2024) melaksanakan kegiatan silaturahmi ke kediaman Ketua Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kabupaten Sumenep, KH. R. Qusairi Zaini. Kunjungan ini berlangsung pukul 12.30 WIB hingga selesai di Dusun Sumber, Desa Gadu Barat, Kecamatan Ganding, Kabupaten Sumenep.

    Silaturahmi ini merupakan bagian dari upaya Polres Sumenep untuk menjalin sinergi dengan tokoh agama dan masyarakat dalam menjaga kondusifitas wilayah. Dalam kesempatan ini, Kapolres Sumenep menyampaikan apresiasi atas peran FKUB dalam menjaga kerukunan antar umat beragama di Kabupaten Sumenep.

    "FKUB telah banyak membantu dalam menjaga kondusifitas wilayah. Kami berharap FKUB dapat terus bersinergi dengan Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, " tutur Kapolres Sumenep.

    KH. R. Qusairi Zaini, Ketua FKUB Kabupaten Sumenep, menyambut baik kunjungan Kapolres Sumenep dan jajaran. Ia menyampaikan terima kasih atas perhatian dan kepedulian Polres Sumenep terhadap FKUB dan umat beragama.

    "Kami mengapresiasi kepedulian Kapolres Sumenep dan jajaran terhadap FKUB dan umat beragama. Kami siap bersinergi dengan Polri dalam menjaga kerukunan dan kedamaian di Kabupaten Sumenep, " ujar KH. R. Qusairi Zaini.

    Silaturahmi ini diakhiri dengan ramah tamah dan foto bersama. Kapolres Sumenep berharap silaturahmi ini dapat mempererat hubungan antara Polri dan FKUB, serta bersama-sama menjaga kondusifitas wilayah Kabupaten Sumenep. (*) 

    sumenep
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    TMMD ke 121 Tahun 2024 Kodim 0827/Sumenep...

    Artikel Berikutnya

    Polres Sumenep Ungkap Kasus Narkoba Jenis...

    Berita terkait